Diberdayakan oleh Blogger.

Tatap MotoGP Jepang, Lorenzo Klaim Ducati Cocok dengan Karakter Ducati

MOTEGI – Pembalap Ducati Corse, Jorge Lorenzo, mengaku Sirkuit Motegi, Jepang merupakan trek favoritnya. Kini ia bertekad ingin naik podium, setelah di balapan terakhir dirinya sukses finis pada urutan ketiga di Aragon.


Pada musim 2014 merupakan kenangan tak terlupakan bagi Lorenzo saat menggeber Yamaha. Maklum, saat itu dirinya keluar sebagai yang tercepat di sirkuit kebanggaan warga Jepang tersebut. 

Jorge Lorenzo. (Foto: Ducati Team)

Memang penampilan X-Fuera –julukan Lorenzo – musim ini bersama Ducati belum maksimal. Dirinya masih beradaptasi menggunakan motor bermesin Desmosedici GP17. Bahkan ia harus tercecer di peringkat tujuh klasemen sementara MotoGP dengan 106 poin.

Jelang mengaspal di Motegi, Lorenzo menilai kalau kekuatan kuda besinya sangat cocok dengan karakteristik trek sepanjang 4,66 km.  Kendati memiliki tikungan tajam dan hairpin, ia tetap yakin kalau dirinya bisa tampil cepat bersama Ducati.

“Motegi merupakan salah satu trek favorit saya, dan saya telah berhasil menang di sana pada beberapa kesempatan di masa lalu,” ungkap Lorenzo seperti dinukil dari GPUpdate, Kamis (12/10/2017).

“Saya pikir motor kami sangat sesuai dengan karakteristik trek ini dan jadi kami memiliki kemungkinan nyata untuk mendapatkan hasil yang bagus,” tuntas pembalap berusia 30 tahun tersebut. 

Baca Juga :
Labels: Moto GP

Thanks for reading Tatap MotoGP Jepang, Lorenzo Klaim Ducati Cocok dengan Karakter Ducati. Please share...!

0 Comment for "Tatap MotoGP Jepang, Lorenzo Klaim Ducati Cocok dengan Karakter Ducati"

Back To Top